Manusia dan Cinta Kasih

Manusia merupakan makhluk Tuhan yang paling sempurna, karena manusia memiliki hati dan juga pikiran dan Manusia pada hakikatnya tidak terlepas akan Cinta Kasih dalam menjalani kehidupan di dunia ini. Cinta Kasih merupakan suatu kebutuhan Manusia yang ada didalam benak hatinya. Tanpa Cinta Kasih, manusia di ibaratkan tidak memiliki hati dan perasaan.

Yang dimaksud dengan Cinta adalah "sebuah emosi dari kasih sayang yang kuat dan ketertarikan pribadi. Dalam konteks filosofi cinta merupakan sifat baik yang mewarisi semua kebaikan, perasaan belas kasih dan kasih sayang. Pendapat lainnya, cinta adalah sebuah aksi/kegiatan aktif yang dilakukan manusia terhadap objek lain, berupa pengorbanan diri, empati, perhatian, kasih sayang, membantu, menuruti perkataan, mengikuti, patuh, dan mau melakukan apapun yang diinginkan objek tersebut".

Lalu Makna dari kasih sayang ialah "sesuatu yang paling mendasar yang diterima oleh setiap insan. kasih sayang juga bisa dikatakan sebagai suatu hak yang harus diterima karena secara psikologi sangat berpengaruh dalam tumbuh kembangnya seseorang.
Kesimpulannya bahwa setiap orang, baik siapapun itu, baik dari mana ia, apa statusnya, bagaimana kondisinya, pastilah semuanya tidak akan pernah terlepas dari Cinta dan Kasih sayang.

Sumber : 
id.wikipedia.org/wiki/Cinta
http://www.anneahira.com/makna-kasih-sayang.htm

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.